Kamis, 19 November 2015

MENJADI GURU TK YANG MENYENANGKAN

MENJADI GURU TK YANG MENYENANGKAN
By Joy Amarta

Sosok guru indentik dengan ibu kedua di sekolah. Banyak senyum, dan juga tawa canda kepada anak adalah keharusan yang ditampilkan agar anak senang. Kecerian anak-anak saat berangkat sekolah adalah berkumpul bersama teman dan tentunya bertemu dengan ibu guru yang menyenangkan.
Tentunya sangat senang jika anak-anak dekat dan akrab dengan guru. Di sekolah adalah lingkungan yang berbeda dengan lingkungan di rumah. Anak suka dengan lingkungan sekolah yang nyaman, aman dan bersahabat. Nah inilah beberapa tips yang ringan untuk Anda.
1.     Ucapkan salam, senyum dan ulurkan tangan Anda untuk berjabat tangan.
2.     Tanyakan kabar tentang hari ini.
3.     Katakan kamu hebat hari ini, sekolah tidak diantar bunda masuk.
4.     Lepaskan bunda dengan salam bye kehangatan, sehingga bunda tenang anaknya sekolah. dengan guru yang ramah dan menyenangkan.
5.     Berikan pujian di setiap kegiatan berlangsung.
6.     Tanya jawab sebagai wujud anak itu diperhatikan.
7.     Jangan marah meskipun terkadang anak membuat keributan di dalam sekolah.
8.     Belaian tangan Anda di kepala akan membuat anak tenang.
9.     Bermain bersama adalah rasa kebahagiaan anak.
10.  Kecuplah kening anak sewaktu-waktu untuk memberikan rasa kenyamanan dan kasih sayang.
11.  Ajaklah anak cerita, sebagai wujud guru menjadi pendengar yang baik
Hal yang membuat kebahagiaan guru adalah saat anak senang, gembira, dan selalu ingin berangkat sekolah.

Silakan share jika bermanfaat untuk dibaca sebagai pengetahuan. Salam...

1 komentar:

  1. Keren Mba! Baris terakhir itu bagus! Guru TK yang menyenangkan memang akan membuat anak merasa rindu datang untuk bermain dan belajar di sekolah...;-)

    BalasHapus